Mengenai Saya

Foto saya
Saya seorang ibu rumah tangga. Selain mengurus anak dan rumah tangga, Saya juga owner "Toko Sprei Waterproof Zilah" dan "Rumah sprei jakarta" Hub saya di : Sms/whatsapp/line/telegram 085283386280

Rabu, 10 Desember 2014

ayam goreng saus mentega

Bahan-bahan
Bahan:
  • ½ ekor ayam, potong menjadi 10 bagian
  • 1 buah jeruk nipis, peras airnya
  • 1 siung bawang putih, cacah halus
  • 1 sdt garam
  • minyak goreng secukupnya
Saus:
  • ½ buah bawang bombay, iris tipis
  • 3 sdm mentega
  • 1 sdt minyak ikan
  • 3 sdm kecap manis
  • 1 sdm saos tomat
  • ½ sdt gula pasir
  • ¼ sdt merica bubuk
Cara membuat
  1. Cuci ayam hingga bersih kemudian lumuri potongan ayam dengan air perasan jeruk nipis. Tambahkan bawang putih dan garam. Aduk sampai rata. Diamkan selama 10 menit
  2. Panaskan minyak dan goreng ayam sampai matang kecoklatan, angkat dan sisihkan
  3. Tumis bawang bombay dengan sedikit minyak sampai harum dan sedikit layu
  4. Tambahkan mentega, minyak ikan, kecap manis, saos tomat, gula pasir dan merica bubuk. Aduk.
  5. Masukkan ayam yang telah digoreng, campur dengan saus, aduk rata dan masak hingga bumbu meresap.
  6. Angkat dan sajikan selagi hangat

Kamis, 13 November 2014

Mencegah Jantung Koroner / Stroke / Darah Kental

Hasil riset Prof. Dr. S. Vikineswary. Biotech Division Institute Biological Sciences University of Malaysia. 50603 Kuala Lumpur, Malaysia memberikan resep " Bypass jantung, Kolesterol / darah tinggi.

Resep nya sederhana dan sangat mudah untuk dibuat sendiri, manfaat nya untuk melebarkan pembuluh darah/vena jantung.

⌣»̶► 200 ml sari / airLemon
⌣»̶► 200 ml sari / air Jahe
⌣»̶► 200 ml sari / air Bawang putih
⌣»̶► 200 ml sari / air cuka apple.

Cara mengolahnya:
» Jeruk lemon 3 buah yang sedang, 2 buah yang besar. Diperas dan ditambahkan air sampai 200ml
» Bawang putih 1 bundel berisi kurang lebih 12 – 15 siung, dikupas kulitnya, dicuci, diblender tambahkan air sampai 200ml.
» Jahe 1 – 1.5 ons (kira-kira sebesar telapak tangan), di cuci, kupas/kerok kulitnya, diblender tambahkan air sampai 200ml.
» cuka apple.( bukan cuka apple untuk masak) tetapi cuka untuk minum bisa dibeli di apotek
* Campur semuanya dan rebus sampai mendidih dgn perlahan-lahan (api kecil) sambil diaduk aduk.
* Biasanya sekitar 1/2 jam, untuk menjadi 3 gelas.
*Lalu di Saring dan biarkan menjadi dingin
* Kemudian Setelah dingin, tambahkan 6 gelas Madu alam (2 botol besar), diaduk sampai rata & simpan dalam botol kaca jangan dengan botol Plastik. Setelah itu simpan di kulkas.

Anjuran pakai:
* Minumlah 1 sendok makan setiap pagi sebelum sarapan

testimony bapak irawan firmansyah yg telah mempraktekkan sendiri. untuk mengatasi gangguan yang kadang-kadang bapak irawan alami berupa debar jantung yang tidak beraturan sebagai akibat terganggunya/kurang lancarnya aliran darah dipembuluh koroner.  Sebelumnya bapak irawan juga  merasakan sakit di betis bila jongkok selama kira-kira 10 menit. Ini pertanda terjadinya pengentalan darah, sehingga pada waktu jongkok, darah terhambat mengalir ke betis. Dengan meminum ramuan dibawah 2x perhari, masing-masing 1 sendok makan, hanya dalam waktu 1 minggu sudah terjadi perubahan yang signifikan. Ramuan ini bekerja lebih cepat dari aspirin dozis rendah (aspilet) dalam mengatasi kekentalan darah. Ramuan ini dibuat sekaligus untuk konsumsi 2 atau 3 minggu. Kepekatan ramuan  relatif, bisa disesuaikan dengan selera.


Semoga Bermanfaat
Salam

Bunda zilah

Kamis, 08 Mei 2014

Resep Lontong Balap Enak

Hidangan asal Jawa Timur bernama lontong balap ini menggunakan petis udang yang menjadikannya istimewa.

Banyak jenis petis yang dijual dipasaran jadi pilih petis yang sesuai dengan selera untuk mendapatkan rasa yang lebih mantap.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

Bahan:
5 buah lontong siap pakai 1 buah (400 gram)
tahu putih, digoreng, dipotong-potong
1 batang daun bawang, diiris halus
1 sendok makan bawang merah goreng untuk taburan

Bahan Lentho:
150 gram singkong parut
15 gram kacang tolo, direbus
1 batang daun bawang, diiris halus
1/2 sendok teh garam
1 siung bawang putih, digoreng, dihaluskan
1/4 sendok teh ketumbar bubuk
1/4 sendok teh gula pasir minyak untuk menggoreng

Bahan Kuah:
300 gram taoge
2 siung bawang putih, diiris tipis
3 butir bawang merah, diiris tipis
1 lembar daun salam
1 cm lengkuas, dimemarkan
2 cm jahe, dimemarkan
1 sendok makan kecap manis
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh gula pasir
300 ml air kaldu ayam (dari rebusan tulang ayam)
1 sendok makan minyak untuk menumis

Bahan Sambal Petis (haluskan):
6 buah cabai rawit merah, direbus
2 1/2 sendok makan petis udang
1 sendok makan kecap manis
1 siung bawang putih, direbus
1 sendok teh air

Cara membuat:

Lentho:
aduk rata singkong, kacang tolo, daun bawang, garam, bawang putih, ketumbar bubuk, dan gula pasir. Bentuk bulat pipih. Goreng sampai matang.

Kuah:
panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang merah, daun salam, lengkuas, dan jahe sampai harum. Tambahkan taoge. Tumis sampai layu. Masukkan air kaldu ayam, kecap manis, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Masak sampai mendidih.

Sajikan lontong, tahu goreng, daun bawang, lentho, dan taoge. Tabur bawang merah goreng dan sambal petisnya.

Untuk 5 porsi